The Division - Update 1.1 Incursion, Penambahan Lokasi Serta Misi Yang Sangat Menantang

The Division - Update 1.1 Incursion
The Division - Update 1.1 Incursion 1

“game yang baik adalah game yang menawarkan fitur menarik kepada para playernya”-Creativ game”-

Setelah berminggu-minggu para pemain The Division mengeksplorasi kota New York yang kelam serta berbahaya akhirnya hari ini Ubisoft mengungumkan informasi terbarunya ke media massa bahwa pihakya berencana akan memberikan update'tan versi terbaru yaitu V. 1.1 yang nantinya akan bisa di unduh secara gratis oleh semua kalangan pada 12 April 2016 nanti, jadi bersiaplah menghadapi nuansa baru yang lebih menegangkan.

Update'tan ini di berinama Incursions, Yap... ketika mendengar namanya saja mungkin kamu bisa membayangkan akan ada fitur apa saja yang hadir diversi 1.1 ini, yang jelas update'tan ini akan menawarkan tingkat kesulitan yang relatif tinggi serta tidak mungkin di tamatkan dengan individu jika kamu masih newbie dengan The Division, sehingga kerja sama tim akan sangat di tekankan disini.

lalu apa saja kah detail konten serta fitur terbaru yang akan di berikan oleh Ubisoft di dalam Incursions? …..Untuk lebih Detailnya mari kita simak Fitur-Fitur yang ada di The Division sampai selesai.

Set Perlegkapan Weapon Yang Sangat Mengutungkan

Set Perlegkapan Weapon Yang Sangat Mengutungkan
 Fitur ini terbagi menjadi empat set perlengkapan yang wajib kamu dapatkan, karena jika kamu berhasil mendapatkan ke-empat Set tadi maka karaktermu akan memperoleh keuntungan yang tiada banding.

Ke-empat Set perlengkapan tadi yaitu Sentry’s Call, Striker’s Battle Gear, Tactician’s Authority dan Path of Nomad, untuk kegunaan dari masing-masinng set ini bisa kamu lihat di bawah ini!

Sentry’s Call –  berguna untuk: menambah kemampuan pemain marksmen atau sniper

Striker’s Battle Gear – berguna untuk: memberikan bonus untuk combat assault

Tactician’s Authority – berguna untuk:  meningkatkan kemampuan perlengkapan elektronik dan kemampuan support

Path of Nomad – berguna untuk: Memberi bonus kepada pemain yang bermain seorang diri (tidak dalam grup)

Jika kamu telah mendapatkan semua set yang saya sebutkan di atas maka karakter yang kamu mainkan akan mendapatkan kemampuan yang sangat kuat serta lebih tangguh dari sebelumnya.
Semua set perlengkapan ini bisa kamu dapatkan dari seluruh aktivitas yang kamu lakukan di The Division, seperti memainkan Incursions atau... bisa juga karena kamu telah memainkan Dark Zone yang merupakan bagian dari sisi kota yang paling berbahaya.

Sudut Kamera Yang Baru Serta Misi Harian Yang Terjadwal Dan Juga Drone Yang Menyulitkan

Sudut Kamera Yang Baru Serta Misi Harian Yang Terjadwal Dan Juga Drone Yang Menyulitkan

Ketika kamu sedang memainkan game The Division lalu tiba-tiba saja kamu terbunuh maka jangan dulu berkecil hati, karena berkat fitur terbaru dari The Division ini kamu masih bisa membantu pemain lainya yang satu tim denganmu.. “memangnya saya dapat melakukanya menggunakan apa” tentunya.. dengan menggunakan Fitur Kamera yang telah di sediakan oleh Ubisoft, dengan kata lain jika kamu sudah gugur dalam pertarungan kamu masih bisa mengatur strategy serta taktik penyerangan dan juga memantau pergerakan tim’mu menggunakan kamera teman-temanmu, jadi fitur ini terbilang sangat membantu dalam melakukan misi Incursions yang terbilang sangat sulit untuk di taklukan.

Selain itu di sini kamu akan mendapatkan misi harian serta mingguan yang bisa kamu lihat dibagian kanan tampilan peta, dan jika kamu berhasil menyelesaikan misi tersebut maka kamu akan mendapatkan hadiah Phoenix Credit serta Divison Tech, jadi sering-sering lah menjalani misi ini agar kamu bisa mendapatkan kedua hadiah tadi secara berturut-turut.

Tambahan lainya yang juga tak kalah seru ialah hadirnya Drone musuh yang digunakan untuk menghancurkanmu secara diam-diam maupun terang-terngan, jadi berjaga-jagalah di lingkungan sekitarmu karena mungkin saja Drone musuh sudah siap melancarkan seranganya, tentu saja akibat penambahan fitur ini pengalaman bermainmu akan menjadi sangat mengasyika karena otakmu akan diperas habis untuk membuat taktik perang yang sesuai dengan kelemahan musuh, apalagi sekarang ini musuh sudah dapat menggunakan Drone dalam pertempuranya.

Incursion Falcon Lost

Incursion Falcon Lost

Akhirnya sampai di inti pembicaraan, Incursion Falcon Lost merupakan fitur utama yang dibuat oleh Ubisoft, misi baru ini terbilang sangat menantang untuk di mainkan oleh pemain The Division bersama  dengan timya untuk melawan musuh baru yang lebih sulit untuk di kalahkan serta munculnya karakter Boss baru yang sangat kuat dalam pertahanan serta penyeranganya.

Letak Incursion Falcon Lost berada di bawah tanah pada sebuah fasilitas pembersihan air, dan menariknya disini pemain akan menemukan lebih banyak barang dan perlengkan dengan mudah, semua ini karena musuh yang lebih agresif serta pintar akan menghadang perjalananmu nantinya, sehingga tak heran jika Ubisoft menyelipkan banyak perlengkapan disini sebagai bekalmu nanti dalam menghadapi pertempuran.

Di tempat ini pemain harus sangat berhati-hati karena tidak ada Check Point satupun sehingga jika karaktermu mati sekali maka tamatlah sudah, dan perlu di ingat di sini Mode Hard adalah mode yang termudah itu menandakan kalau misi di Incursion merupakan sebuah misi yang tersulit. misi di Incursion memang terlihat seperti misi Nightfall yang ada di Destiny, tetapi diperkirakan misi di Incursion akan jauh lebih panjang di banding dengan misi nightfall, tentunya kesulitan yang tinggi pasti akan membuahkan hasil yang menguntungkan ketika kamu berhasil menyelesaikanya, jadi jika kamu tertarik cobalah untuk menyelesaikan misi ini bersama dengan tim’mu dan rasakanlah sesansi kesulitan yang membuatmu greget.

Musuh yang ada di Incursion memiliki banyak variasi dalam segi kesulitan serta penempatanya, jika biasanya kamu dapat bersembunyi lalu menuggu musuh menghampirimu lalu baru setelah musuh berada di jangkuan seranganmu kamu langsung menghabisinya, maka di Incursion kamu akan di paksa untuk maju ke kerumunan musuh yang brutal dan ketika kamu berada di posisi tersebut maka kamu harus cepat-cepat berfikir untuk mencari jala keluar menuju temat persembunyian yang lebih aman.

Sistem Barter Dan Suply Drop

Sistem Barter Dan Suply Drop

Nah… fitur ini adalah fitur terakhir yang akan saya bahas, yaitu fitur Barter alias bertukar barang.
disini kamu bisa melakukan barter barang yang kamu dapatkan dari lawan maupun Boss yang telah kamu kalahkan, Barter juga bisa kamu lakukan dengan temanmu yang lain dalam satu group ataupun dalam satu area tapi ingat.. fitur ini hanya bisa kamu akses di Incursion, yang berarti jika kamu berada di dark zone maka kamu tidak akan bisa melakukanya.

Walaupun kamu bisa bertukar barang dengan teman-temanmu tapi tidak selamanya kamu dapat melakukanya, ketika kamu sedang melakukan tukar barang maka saat itu juga kamu akan di beri waktu dua jam untuk melakukan aktivitas barter dan jika waktu tersebut habis maka barang tersebut akan masuk ke inventorimu dan tidak mungkin untuk di tukarkan kembali.

Dan di daerah Dark Zone sendiri nantinya akan ada Suply Drop atau peralatan gratis yang akan di jatuhkan di beberapa tempat, dan juga kamu harus inga... Suply Drop dijatuhkan secara acak setiap jamnya jadi tidak selamanya Suply Drop di jatuhkan di tempat yang sama persis. dan perlu di waspadai di mana ada Suply Drop maka di situ juga akan ada musuh, jadi ketika Suply Drop di jatuhkan maka musuh akan menantimu disana, dan juga hanya ada satu tim saja yang dapat megambilnya, dan sebagai info tambahan barang-barang yang ada di Suply Drop bisa langsung kamu ambil dan juga digunakan saat itu juga, jadi jika kamu takut barang-barangmu akan di rebut oleh musuh gunakanlah perlengkapanmu saat itu juga.

Fitur yang ada di Incursion memang sangat banyak untuk kamu coba, jadi kalau kamu merasa bahwa The Division versi sebelumnya kurang menantang maka kamu sebaiknya mencoba versi yang terbarunya pada tanggal 12 april mendatang, jadi bersiaplah ke medan tempur yang akan membuatmu frustasi.

Sumber Referensi: Examiner, Neowin

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

6 komentar

komentar
Anonim
8 April 2016 pukul 22.24 delete

Mantap gan artikelnya

Reply
avatar
8 April 2016 pukul 23.13 delete

Ditunggu link-nya gan, ane bookmark dulu ya

Reply
avatar
9 April 2016 pukul 06.00 delete

Wuihh makin keren aja nih updatennya :D

Reply
avatar
9 April 2016 pukul 06.46 delete

Game yang menantang dan menegangkan buat dimainkan.

lain waktu saya download ya?

Reply
avatar
9 April 2016 pukul 11.44 delete

Thanks gan jadi makin semangat main gamenya

Reply
avatar
9 April 2016 pukul 22.38 delete

(y)
wah... bentar lagi nih update'tan terbarunya bakalan keluar..

Reply
avatar